Cara Membedakan Sirtu Jantan dan Betina Yang Akurat
22:39:00
Add Comment
Cara akurat membedakan sirtu jantan dan betina adalah hal pertama kali yang wajib anda ketahui ketika ingin membeli burung kecil yang memiliki warna bulu kuning ini, karena suara dan variasi terbagus dan maksimal adalah suara sirtu yang berjenis kelamin jantan dan biasanya jika anda membeli dalam kondisi bakalan banyak di jual secara ombyokan / burung dengan jumlah banyak di jadikan satu di dalam sangkar dan anda memilih sendiri mana yang kira-kira bagus. Jika hal ini terjadi, anda bisa membaca dulu artikel Tips Memilih Burung Sirtu/Cipoh Bakalan Ombyokan yang pernah kami share pada postingan sebelumnya.
Untuk membedakan jenis kelamin dari burung sirtu bisa di bilang gampang-gampang susah, bisa menjadi sangat gampang jika anda sudah mengetahui ciri-cirinya, namun akan menjadi sangat sulit jika anda belum mengetahuinya apalagi jika dilihat sekilas, burung sirtu jantan dan betina terlihat sama saja hampir tidak ada perbedaan yang mencolok. Hal ini bisa di lihat pada gambar di bawah ini.
Sirtu Jantan dan Betina Anakan
Sirtu Jantan dan Betina Dewasa
Gambar diatas jika delum di berikan keterangan mana yang jantan dan mana yang betina apakah anda bisa membedakannya? Untuk para master tentu dengan melihat dari gambar diatas saja sudah tahu mana burung sirtu yang berjenis kelamin jantan dan mana yang berjenis kelamin betina, untuk lebih jelasnya agar orang awampun tau berikut ini keterangan ataupun patokan untuk membedakannya.
Ciri-Ciri Burung Sirtu Jantan adalah sebagai berikut:
- Suara pada burung sirtu jantan biasanya akan sering mengeluarkan suara Kreek...Stirriiir..Puu..
- Burung sirtu jantan saat berdiri terlihat lebih gagah.
- Kepala pada sirtu jantan terlihat lebih besar dan terlihat lebih lebar
- Untuk warna lidah burung sirtu jantan yang sudah dewasa akan terlihat berwarna hitam pekat, sedangkan untuk yang masih anakan/belum dewasa lidahnya akan berwarna kemerah-merahan.
- Warna hitam pada bulu sayap untuk sirtu jantan terlihat lebih tegas
- Sirtu jantan warna hijau pada bulu punggung terlihat lebih tua.
- Bulu paha pada sirtu jantan terlihat lebih tebal.
- Bulu di bawah sayap atau bulu yang berada di pinggul untuk sirtu jantan dominan lebih cerah.
- Ekor pada sirtu jantan terlihat mengumpul dan rapat ketengah
Ciri-Ciri Burung Sirtu Betina sebagai berikut:
- Suara pada burung sirtu betina akan lebih banyak mengeluarkan suara Ceerrrr...kreekk
- Burung sirtu betina saat berdiri terlihat lebih pendek dan tidak gagah.
- Kepala sirtu betina terlihat lebih kecil bulat.
- Warna lidah burung sirtu betina yang sudah dewasa akan berwarna keabu-abuan dan untuk yang masih anakan warnanya putih.
- Warna hitam pada bulu sayap sirtu betina lebih kusam/memudar
- Bulu paha pada sirtu betina lebih tipis dari yang jantan.
- Ekor pada sirtu betina terlihat lebih pendek dan sering melebar.
Nah dengan menggunakan patokan diatas serta di padukan dengan cara pemilihan yang tepat untuk sirtu yang bagus, biasanya burung sirtu yang anda beli tidak membutuhkan waktu yang lama agar burung gacor. Namun untuk menggacorkan burung sirtu tentu juga harus di dukung dengan pola perawatan yang benar. Untuk itu anda juga perlu membaca Cara Merawat Sirtu atau Cipoh Cepat Bunyi.
0 Response to "Cara Membedakan Sirtu Jantan dan Betina Yang Akurat"
Post a Comment