Cara Mengatasi Cucak Ijo Gembung Melet yang Ampuh
01:16:00
Add Comment
Burung cucak ijo terkadang ada yang mengeluarkan tingkah aneh seperti melet dan bulu-bulu terlihat gembung, hal ini terjadi karena tingkat birahi yang sudah over dan anda harus segera mengatasi agar burung kembali gacor dan fighter seperti semula.
Cucak ijo memang salah satu burung yang selalu di gemari untuk dipelihara karena sampai saat ini masih banyak lomba / kontes burung yang diadakan untuk kelas CI ini. Dari yang sudah master sampai pemula berlomba-lomba untuk mendapatkan burung cucak ijo bagus serta merawatnya dengan sepenuh hati, namun terkadang perawatan yang salah dari sang pemilik bisa jadi menimbulkan dampak buruk salah satunya adalah burung malah gembung dan melet serta burung malas untuk bunyi.
Perilaku burung CI gembung dan melet ini bisa terjadi karena 2 faktor yaitu karena burung sedang sakit atau burung sedang mengalami tingkat birahi yang sangat tinggi. Untuk mengatasi CI melet dan gembung pada bulunya anda harusa mengetahui terlebih dahulu apakah burung CI milik and sedang sakit atau karena sedang over birahi, untuk membedakan anda bisa memperhatikan ciri-cirinya seperti di bawah ini.
Ciri-ciri Cucak Ijo Gembung karena Sakit
- Burung CI gembung karena sakit, kotorannya akan berwarna putih.
- Burungt tidak aktif hanya terdiam di tangkringan saja.
- Matanya sering tertutup atau terlihat seperti sedang tidur.
- Kepala akan sering di selipkan kedalam sayap.
- Keseluruhan bulu akan mengembang
- Burung akan berhenti total bunyi.
Sedangkan jika burung CI gembung dan melet di karenakan over birahi, maka ciri-cirinya akan di tandai sebagai berikut ini:
- Burung akan menjulurkan lidah jika di trek
- Kondisi burung masih terlihat agresif di nyekukur.
- Burung masih akan bersuara krek..krekkk.
- Bulu yang gembung hanya pada bagian dadanya saja.
- Burung masih mau ngriwik namun tidak mau ngeplong.
Setelah bisa membedakan mana CI yang gembung karena sakit dan gtembung karena birahi, langkah atau penanganannya tentu juga berbeda. Untuk menanngani cucak ijo gembung karena birahi, anda bisa melakukan hal-hal sebagai berikut ini:
- Ganti buah pisang kapok yang biasa di berikan dengan buah pepaya, buah pepaya ini sangat efektif untuk menurunkan birahi pada burung pemakan buah-buahan seperti cucak ijo ini.
- Selain itu, anda juga harus mengurangi pemberian EF. Misalkan saja jika kebiasaan yang anda berikan aalah memeberikan jangkrik 5 ekor di pagi hari dan 5 ekor di sore hari, kini anda bisa memberikan jangkrik 2 ekor di pagi hari dan 2 ekor di sore hari dan hentikan pemberian kroto ataupun ulat.
- Di waktu pagi hari sekitar pukul 05.00 pagi, embunkan burung di tempat yang terbuka.
- Mandikan rutin burung setiap 2 atau 3 haru sekali dengan cara di keramba atau biarkan burung mandi sendiri di dalam cepuk kandang.
- Setelah burng selesai mandi, cukup diangin-anginkan saja sampai bulu-bulu mengering denhgan sendirinya. Setelah itu lakukakan penjemuran selama 2 jam.
- Setelah selesai di jemur, lakukan pengumbaran
Pada masa terapi seperti langkah-langkah diatas, sebaiknya burung CI di pisahkan terlebih dahulu dari burung sejenis ataupun dari burung lain.
0 Response to "Cara Mengatasi Cucak Ijo Gembung Melet yang Ampuh"
Post a Comment